Pada hari Selasa tanggal 19 Mei 2020 di Balai Desa Ngubalan telah dilaksanakan penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) yang bersumber dari Dana Desa (DD). Alhamdulillah acara tersebut dapat berjalan lancar dengan susunan acara:
- Pembukaan
- Sambutan oleh Kepala Desa Ngubalan
- Doa
- Penyerahan BLT secara simbolis
- Penyerahan BLT kepada seluruh Keluarga Penerima Manfaat
Perlu diketahui bahwa Bantuan Lansung Tunai (BLT) yang bersumber dari Dana Desa (DD) Desa Ngubalan ini diberikan kepada 78 Keluarga Penerima Manfaat yang terdapampak Pandemi Covid-19 dengan besaran Rp. 600.000 per-bulan. Penyaluran pertama ini adalah untuk bulan April dan direncanakan akan berlangsung selama 3 bulan yaitu bulan April, Mei dan Juni. Sedangkan pemilihan Keluarga Penerima Manfaat ini diawali dari sosialisasi dan dilanjutkan dengan musyawarah validasi dan finalisasi yang melibatkan Pemerintah Desa, BPD, LPM, PKK, Karangtaruna, Ketua RT/RW, Kader Kesehatan, Tokoh Masyarakat dan Tim Relawan Desa Lawan Covid-19. Keluarga Penerima Manfaat adalah keluarga yang memenuhi kriteria keluarga miskin, kehilangan mata pencaharian, sakit kronis dan belum menerima JPS seperti PKH, BPNT dan JP. Semoga BLT yang diberikan dapat bermanfaat dan pandemi Covid-19 segera berakhir.